Kamis, 30 Mei 2024 Mahasiswa Universitas Jakarta (UNJ) melakukan kunjungan studi ke Universitas Brawijaya, Malang. Kegiatan ini, bertujuan untuk mempererat hubungan antar kedua institusi, sekaligus memperluas wawasan dan jaringan akademik para mahasiswa. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa UNJ angkatan 2021.
Kegiatan seminar dan KKL ini, diisi dengan materi dari dosen FIB UB. Pemateri pertama disampaikan oleh Bapak Dr. Aji Setyanto, S.S., M.LITT seputar Kemahasiswaan, dan dilanjutkan oleh Bapak Maulfi Rizal, S.Pd., M.Pd seputar profil Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Brawijaya. Dari setiap materi yang disampaikan terdapat sesi tanya jawab dan diskusi seputar materi yang telah disampaikan. Dari diskusi dan materi yang telah disampaikan, diharap bisa memberikan wawasan yang lebih luas bagi semua peserta KKL PBSI UNJ.
Selain untuk memperluas wawasan setiap mahasiswa, kegiatan ini diadakan untuk menjadi langkah awal menuju kolaborasi dan mempererat hubungan antar universitas. Kegiatan ini diikuti dengan antusias yang sangat kuat dari mahasiswa UNJ. Banyak harapan yang mereka sampaikan agar silaturahmi ini terus terjalin. Sukses, Longlasting, Keluarga, tiga kata yang diharapkan mahasiswa UNJ yang mendeskripsikan hubungan antar Universitas Negeri Jakarta dan Universitas Brawijaya.